ACER ASPIRE P3
Dari waktu ke waktu perangkat mobile semakin canggih serta berkembang dengan pesat, hal ini sejalan dengan kebutuhan pengguna yang semakin beraneka ragam. Diantara keragaman kebutuhan para pengguna akan sebuah perangkat pendukung yang mempunyai mobilitas dan kinerja tinggi, untuk menunjang pekerjaan sehari-hari atau hanya sekedar mengisi waktu dengan kegiatan menyenangkan, di antaranya multimedia, akses internet, social media, bermain game, hingga menyalurkan hobi nge-DJ seperti Vernon dalam mewujudkan passion-nya dengan Aspire P3.
Dari waktu ke waktu perangkat mobile semakin canggih serta berkembang dengan pesat, hal ini sejalan dengan kebutuhan pengguna yang semakin beraneka ragam. Diantara keragaman kebutuhan para pengguna akan sebuah perangkat pendukung yang mempunyai mobilitas dan kinerja tinggi, untuk menunjang pekerjaan sehari-hari atau hanya sekedar mengisi waktu dengan kegiatan menyenangkan, di antaranya multimedia, akses internet, social media, bermain game, hingga menyalurkan hobi nge-DJ seperti Vernon dalam mewujudkan passion-nya dengan Aspire P3.
Acer sebagai salah satu nama vendor ternama yang tercatat paling inovatif dan kreatif di dunia industri perangkat keras komputer, selalu hadir memenuhi kebutuhan tersebut di atas dengan produk-produk berkualitas. Belum lama ini Acer secara resmi meluncurkan perangkat terbarunya di Indonesia yang disebut sebagai Hybrid Ultrabook, Aspire P3.
Acer Aspire P3. (Gambar dari: http://www.yugatech.com/) |
Acer Aspire P3 adalah wujud nyata dari pendefi- nisian kembali arti dari perangkat yang memiliki mobilitas dan kinerja tinggi yang disebut sebagai Hybrid Ultrabook. Ultrabook bisa, jadi Tablet juga bisa. (Picture from: http://www.yugatech.com/) |
Perangkat ini dilengkapi dengan produk prosesor terbaru dari Intel, yaitu Y series. Produk ini merupakan prosesor berdaya rendah generasi terbaru buatan Intel. Aspire P3 memiliki dua pilihan prosesor, yaitu Intel Core i5-3339Y 1,5GHz dual-core dan Intel Core i3-3229Y 1,4HGz dual-core yang bertenaga dan hemat energi. Perangkat ini terasa semakin lengkap dan menyenangkan dengan terpasangnya pilihan sarana penyimpan SSD 60GB atau 120GB, yang memiliki kemampuan 5x lebih cepat dari HDD standar. Aspire P3 tampil semakin keren dengan dukungan penuh sistem operasi Windows 8 yang menawarkan semua fitur yang biasa untuk perangkat mobile.
Untuk urusan konektivitas agar dapat dengan segera menyampaikan hasil-hasil buruan atau pengolahan foto kepada kolega, sahabat atau relasi kita, Acer Aspire P3 ini dilengkapi dengan Acer InviLink Nplify WiFi 802.11a/b/g/n untuk kegiatan berselancar di dunia maya dan Bluetooth 4.0 untuk terhubung ke perangkat penunjang lain secara nirkabel. Di samping layar, terdapat port USB 3.0 dan Micro HDMI yang mendukung fungsi Aspire P3.
Untuk layar, Acer Aspire P3 menggunakan layar yang memiliki ukuran 11.6” dengan resolusi 1366 × 768 yang sudah dilengkapi teknologi panel IPS yang akan memberikan warna yang indah dan cemerlang seperti aslinya serta memberikan viewing angle yang lebar hingga 178 derajat sehingga layar tetap cerah walau dilihat dari berbagai sudut pandang karena menggunakan grafis Intel HD4000. Selain itu, layar Acer Aspire P3 mendukung 10 Point multi-touch sehingga dapat digunakan dengan 10 jari sekaligus dan sangat responsive.
Acer Aspire P3 dengan layar ukuran 11.6" yang sudah didukung oleh teknologi panel IPS serta 10 Point multi-touch sehingga menghasilkan gambar dengan warna yang indah serta cemerlang dan sangat responsive saat digunakan dengan sentuhan 10 jari sekaligus. (Gambar dari: http://blog.laptopmag.com/) |
Kamera 5MP pada bagian belakang Acer Aspire P3. (Gambar dari: http://www.acerid.com/) |
Acer Aspire P3 sudah dipasarkan di Indonesia dengan harga berkisar Rp. 7,99 juta untuk versi prosesor Intel Core i3 dan Rp. 9,49 juta untuk versi Intel Core i5. Apapun mimpi dan passion kamu... Yuk, kita temukan segala kemudahan dan kecanggihan dalam segala aktivitas seperti yang telah ditemukan oleh Vernon dalam meraih passion-nya menjadi seorang DJ dengan Aspire P3..! Lalu untuk apa kita masih membawa dua perangkat mobile bila Acer Aspire P3 dapat memberikan kedua fungsi dan kemudahan tersebut dalam satu perangkat? *** [EKA | DARI BERBAGAI SUMBER | ACER | ACER ID]
[Tulisan dibuat dalam rangka mengikuti Kontes Blog "Follow Your Hidden Passion and Win Aspire P3” yang diselenggarakan oleh Acer Indonesia.]
Spesifikasi Acer Aspire P3:
No comments:
Post a Comment