Monday, June 13, 2011

Semut Api Membuat Rakit

Koloni semut merupakan hewan yang sangat ulet. Semut api (Solenopsis invicta) hewan yang berasal dari Amerika Selatan ini merupakan koloni hewan menggigit sangat agresif juga mampu bertahan dari banjir, kebakaran, dan pestisida.
Jika tercebur air atau keadaaan banjir, ribuan semut api bisa saling terjalin membentuk rakit yang mengambang dan tidak bisa tenggelam. Dengan rakit itu, mereka dapat menyelamatkan diri dari banjir, sekaligus bermigrasi ke tempat jauh. Sekelompok ilmuwan tertarik untuk mencari penjelasan kemampuan semut dalam membangun rakit dari perspektif fisika, Mereka membekukan ribuan semut api, yang membentuk rakit dengan memasukkannya ke nitrogen cair, Dengan menggunakan mikroskop elektron, mereka dapat meneliti struktur rakit semut lebih teliti. Nathan Mlot, seorang mahasiswa pascasarjana Georgia Institute of Technology, Atlanta, Semut api bisa dengan mudah mengapung di permukaan air. Selain karena tulang luar nya yang antiair. Seekor semut api bisa berjalan di atas air berkat gelembung udara yang ada di samping tubuhnya serta tekanan air itu sendiri. Oleh karena itu, ketika ribuan semut api bergabung mereka tidak akan tenggelam, bahkan bisa membangun satu rakit. Dalam membentuk rakit tersebut, koloni semut itu saling berpegangan pada rahang bawah atau kaki depan temannya, yang mampu menahan beban sampai 400 kali berat mereka. Dengan demikian, mereka bisa membentuk perangkat apung bersama dan menyatukan kantung udara kecil di antara mereka. Semut-semut yang ada di lapisan paling bawah rakit berada tepat di permukaan air. Semut lainnya kemudian menumpuk di atasnya, Struktur ini sangat kuat, sehingga sekalipun tenggelam, kantung udara mereka akan membawanya kembali ke permukaan. (natgeo/id)*** [PIKIRAN RAKYAT 26052011]

No comments:

Post a Comment